Rabu, 08 April 2015

LISTRIK INDONESIA MENGALAMI KRISIS




Dalam setiap melakukan aktifitas sehari-hari tentunya kita membutuhkan energi. Berlari, mengeringkan pakaian maupun menghidupkan mesin-mesin pada pabrik pun membutuhkan energi. Jika secara ilmiah, energi dapat dikatakan menentukan kapasitas dari semua objek agar dapat melakukan tugasnya.
            Dari segi pemakaiannya, sumber energi dapat dibedakan menjadi energi primer yaitu energi yang diberikan langsung oleh alam dalam wujud aslinya dan belum mengalami perubahan atau konversi, contohnya minyak bumi, gas alam, tenaga air dan batubara. Sedangkan energi sekunder yaitu energi yang sudah mengalami proses lebih lanjut, contohnya energi listrik.

Kamis, 02 April 2015

Lagi-lagi, Pooh


Hewan kesayanganku berhidung pesek yang bernama Pooh, lagi-lagi membuat ulah. Seperti yang sudah-sudah dia adalah tipikal hewan pencemburu dan butuh belaian alias sangat ingin diperhatikan.
Setiap hari Minggu, di alun-alun kota Jember ada beberapa komunitas yang selalu ingin eksis. Dari komunitas kucing sampai pada komunitas musang. Dan inilah yang dinanti.
Setiap hari Pooh selalu dirumah. Meski kami pernah mengajaknya “berlebaran” di Banyuwangi tahun lalu. Selain sungai yang ada diperumahan depan dan berkeliaran di lahan depan rumah, selebihnya dia selalu tinggal di kandang teras rumah.
Karena merasa kasihan, ayah dan aku berinisiatif untuk mengikutkan Pooh ke komunitas musang yang ada di alun-alun. Tujuannya hanya satu, agar Pooh memiliki teman sejenisnya. Selama ini yang menjadi temannya selalu manusia dan Unyil si kucing mungil yang juga salah satu hewan piaraan dirumahku.

Si Lincah dan Berisik Pooh


Anda tahu hewan berang-berang? Hewan sejenis musang yang mirip dengan platypus, berbulu coklat dan senang hidup bergerombol di sungai untuk mencari ikan atau yuyu (kepiting sungai). Nah, saya memiliki 1 ekor dirumah. Penasaran dengan keseharian tingkahnya? Jangan khawatir, jika Anda tidak bisa melihat kesehariannya di alam liar, maka disini saya akan menceritakan keseharian dan tingkah lucu dari hewan berhidung pesek ini, Pooh nama berang-berang saya.